Pastikan Keabsahan Pengunjung, Rutan Kelas I Surakarta Gunakan Stempel UV

    Pastikan Keabsahan Pengunjung, Rutan Kelas I Surakarta Gunakan Stempel UV
    Dok : Humas Rutan Surakarta

    Surakarta - Menindaklanjuti Surat Keputusan Direktur Jenderal Pemasyarakatan Nomor PAS-04.OT.02.02 Tahun 2023 tentang Penyesuaian Pelaksanaan Layanan Pemasyarakatan Pada Masa Transisi Menuju Endemi, Rutan Kelas I Surakarta merubah tahapan layanan kunjungan tatap muka bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

    Salah satunya adalah dengan memberikan stempel Ultra Violet (UV) pada setiap pengunjung yang akan masuk ke dalam Rutan Surakarta. Pemberian stempel UV dilakukan setelah keluarga/kerabat WBP sudah steril dari barang yang dilarang masuk ke dalam Rutan Surakarta. Pemberian stempel UV diberikan pada daerah tangan agar mudah dalam pengecekan ketika keluar.

    Pada saat setelah selesai melaksanakan kunjungan, tangan keluarga/kerabat WBP akan dicek menggunakan sinar Ultra Violet. Pengunjung akan dipersilahkan meninggalkan Rutan Surakarta jika stempel terlihat dengan jelas. 

    Kepala Rutan Kelas I Surakarta, Urip Dharma Yoga mengungkapkan jika tahapan kunjungan tatap muka tersebut merupakan langkah-langkah untuk mencegah adanya pelarian atau penyelundupan orang dan tentu saja memudahkan Petugas Pintu Utama (P2U) dalam mengecek pengunjung. 

    rutan surakarta
    Kevin Guntur

    Kevin Guntur

    Artikel Sebelumnya

    Rutan Kelas I Surakarta Bersama Sesditjenpas...

    Artikel Berikutnya

    Rutan Kelas I Surakarta Gandeng Dinas PUPR...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan

    Tags